Gelar Senja Bentuk Anggota Muda Pramuka Yang Berkarakter dan Berkecakapan
Kabupaten Bogor | Jurnalissatu.com - Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kabupaten Bogor melaksanakan Gelar Senja Wilayah Lima, di Lapangan Tegar Beriman, Cibinong, Kamis 14 Desember 2023. Gelar Senja ini sebagai upaya membentuk anggota muda yang berkarakter dan berkecakapan hidup. Hal ini diungkapkan Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kabupaten Bogor, Agus Ridho saat mewakili Bupati Bogor memimpin Apel Gelar Senja.
Hadir pada kesempatan tersebut, perwakilan Forkopimda, anggota Majelis Pembimbing Cabang, anggota Kwarcab beserta Andalan Cabang, jajaran ketua dan anggota Kwartir Ranting (Kwaran) wilayah lima yakni Cisarua, Megamendung, Ciawi, Caringin, Cigombong, Cijeruk, Ciomas, Tamansari, serta anggota Gerakan Pramuka Kabupaten Bogor.
Mewakili Bupati Bogor, Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kabupaten Bogor, Agus Ridho mengungkapkan, dari pelaksanaan Gelar Senja ini akan terjadi proses pelatihan dan partisipasi aktif semua jajaran Gerakan Pramuka, baik peserta didik maupun anggota dewasa.
“Gelar Senja akan membentuk anggota muda yang berkarakter dan berkecakapan hidup serta memiliki mental spiritual dan kesiapan bela negara melalui sistem pendidikan kepramukaan yang inovatif dibawah bimbingan anggota dewasa yang kompeten, dengan sasaran misi yakni Pramuka Garuda termaju, Pembina termaju, dan pelatih termaju,” ungkap Agus Ridho.
Ia juga mengajak tingkatkan terus semangat, kreatifitas, inovasi, sinergi dan kolaborasi dengan stakeholder. Sehingga selaku majelis pembimbing mampu memfasilitasi dengan baik berbagai kegiatan dan kiprah positif Gerakan Pramuka untuk mencapai tujuan yang mulia.
“Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Kabupaten Bogor masa bakti 2020-2025 memiliki target tercapainya 10.000 Pramuka Garuda serta 15.000 pembina Pramuka mahir dasar atau lanjutan. Serta pada tahun 2025 dapat tercapai sampai Kwartir Cabang tergiat pertama di Jawa Barat,” kata Agus.
Dalam arahan Bupati Bogor yang disampaikan Agus Ridho, Bupati Iwan Setiawan menghimbau kepada seluruh jajaran Kwartir Ranting untuk dapat merealisasikan target 10.000 Pramuka Garuda. Karena dengan tercapainya hal tersebut, maka Gerakan Pramuka Kabupaten Bogor akan mencetak Pramuka Garuda sebagai sosok peserta didik yang teladan, terampil, mandiri dan menjadi contoh anggota Pramuka yang sesungguhnya. (Redaksi)